Planning Manis Membuahkan Hasil Sesuai Harapan


"Kenapa selalu ada racun dalam kehidupan ini, planning manis tercampur dengan racun sehingga merusak manisnya hasil yang telah diharapkan" - gympie

terkadang rencana yang telah kita buat sedemikian rupa, serapih mungkin dengan waktu yang tersusun rapih dapat teracuni dengan hal-hal yang bukan prioritas kita, hal-hal yang sebenernya tidak harus untuk kita lakukan atau dengan kata lain tidak penting, hal-hal tersebut biasanya terdapat kebahagiaan yang sebenarnya hanya sementara. contohnya bermain game, buka  sosial media, melakukan hobby dll. yah walaupun semuanya dilakukan itu sebenernya tidak jadi masalah asalkan anda melakukannya tidak berlebihan.

seringkali kita punya niatan untuk melakukan hal-hal tersebut hanya untuk sementara, tetapi karena kita menemukan sumber kebahagiaan disitu jadinya kita merasa ingin bahagia terus sehingga lupa dengan prioritas utama kita dan planning yang telah dibuat.

pokok permasalahnnya disini adalah management waktu.. kita masih membuang-buang waktu yang ada, karena ada 12 hal yang membuang waktu menurut teman saya diantaranya :

1. salah prioritas
2. menunggu inspirasi
3. mengerjakan semua sendiri
4. kuatir apa kata orang
5. tidak menikmati hidup
6. ketakutan
7. protes
8. tugas yang tidak selesai
9. berusaha menyenangkan orang lain
10. membandingkan diri sendiri
11. mengulangi kesalahan yang sama
12. perfeksionis

Planning semuanya dengan benar, kita akan tetap membutuhkan waktu luang untuk hal-hal yang bukan prioritas utama kita untuk merefresh otak dan pikiran kita, maka selipkan hal itu pada planning dengan catatan management waktu yang baik.

gemasyahdan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Planning Manis Membuahkan Hasil Sesuai Harapan"

Post a Comment

komentar ini dofollow , jangan melakukan spam di blog ini, berkomentarlah yang baik dan benar :)
berikan komentar anda disini :